Salah satu jajanan seafood yang paling terkenal adalah kerang. Ya, kerang yang berasal dari laut maupun kerang air tawar memang sudah menyita banyak sekali peminat yang menyukai daging yang dibalut dengan cangkangnya yang keras ini. kerang memiliki tekstur daging nya yang sangat lembut dan hampir semua jenis bumbu cocok untuk dipadukan dengan daging kerang ini, meskipun cangkangnya sangat keras dan terkadang kita harus membukanya dengan susah payah. Namun, hal tersebut tidak mengurangi peminat untuk kerang ini. peminat dan penyuka kerang tetaplah banyak atau mungkin semakin hari semakin bertambah saja. selain dagingnya yang lembut, dan rasanya yang enak dipadukan dengan berbagai bumbu, kerang juga memiliki banyak sekali kelebihan dan manfaat, antara lain adalah sumber vitamin B12, memiliki kandungan asam lemak omega 3, sumber vitamin dan mineral yang menyehatkan, kerang juga rendah lemak dimana baik untuk keseimbangan diet. Selain itu, kerang juga banyak dijumpai di berbagai kedai seafood, rumah makan, dan juga restoran restoran terutama restoran yang menyediakan sajian khusus makanan laut atau seafood. Salah satu yang menjadi favorit banyak orang adalah kerang saus tiram. Sajian ini sangatlah lezat dan membuat anda ketagihan. Anda tentu bisa dan mudah sekali menemukan kerang saus tiram di kedai kedai seafood dan juga di restoran, namun alangkah menyenangkannya jika anda sendiri bisa membuatnya di rumah. Berikut adalah caranya:
Bahan:
- 1.000 gr kerang, cuci bersih kulitnya
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 3 sdm minyak goreng
- 5 siung bawang putih, cincang halus
- 3 cm jahe, iris tipis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdt gula pasir
- ½ sdt garam
- 150 ml air
- 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara membuat:
- Rebus kerang bersama daun jeruk dan daun salam sampai matang. Angkat, tiriskan.
- Panaskan minyak di atas api sedang, tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Tambahkan saus tiram, gula pasir, garam, air. aduk sampai bumbu mendidih.
- Tuang larutan maizena sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
- Aduk terus sampai kuah mendidih dan mengental. Angkat.
- Tata kerang rebus di atas piring saji, lalu siram dengan saus tiram.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar