Selain cinta dan komunikasi yang baik, seks memegang peranan penting dalam kehangatan hubungan suami istri. Naik dan turunkanya hormon dan emosi bisa mempengaruhi gairah seksual. Untuk membantu meningkatkan libido kembali calah satu cara yang bisa digunakan adalah menggunakan nutrisi atau makanan yang dapat meningkatkan libido. Apa saja? Simak daftar makanan yang dapat meningkatkan libido dibawah ini
1. Seledri
Mungkin seledri tidak termasuk dalam daftar makanan yang anda pikirkan. Kebanyakan resep masakan kita jarang memasukan seledri dalam jumlah banyak, kebanyakan resep hanya memasukan seledri sebagai bahan pelengkap saja. Tetapi kreatifitas hanya dibatasi oleh diri kita sendiri, mungkin anda ingin mencoba membuat resep baru yang bahan utamanya seledri. Seledri mengandung androsteron, hormon tidak berbau yang dilepaskan melalui kelenjar keringat yang bisa mestimulasi wanita.
2. Tiram
Tiram cukup mudah ditemukan. Kandungan tiram yang dapat memicu gairah seksual laki-laki adalah mineral seng/zinc, seng membantu memproduksi testosteron dan sperma.
3. Alpukat
Bangsa aztec menyebut pohon alpukat sebagai "tree ahuacatl" atau dalam bahasa Indonesia "pohon testis". Alpukat mengandung banyak folic acid yang berfungsi untuk memetabolisme protein menjadi energi. Mengandung vitamin B6 nutrisi yang meningkatkan hormon pria dan potasium, mineral yang menstimulasi kelenjar tiroid wanita. Hasil akhirnya adalah energi yang besar untuk bercinta.
4. Pisang
Zat aktif dalam pisang yang memicu libido yakni enzim Bromelain, yang menambah gairah dan membalikan impotensi pada pria. Pisang juga mengandung potasium dan vitamin B yang bermanfaat dalam metabolisme energi.
5. Almond
Keluarga kacang-kacangan ini mengandung asam lemak yang mendukung kesehatan produksi hormon pada pria. Pada wanita, bau kacang almond dapat membuat gairah wanita naik.
6. Telur
Lemak dan protein dalam telur berguna untuk memproduksi energi, selain itu telur juga mengadung vitamin B6 dan B5 yang menyeimbangkan hormon dan mengurangi stress, dua hal itu sangat penting dalam pengaruhnya menaikan atau menurunkan libido. Makan telur rebus pada makan malam sebelum menuju ranjang meningkatkan energi serta menambah libido.
7. Bawang putih
Bau bawang putih bisa sangat mengganggu saat berciuman tetapi bawang putih tidak akan menimbulkan bau jika sebagai bumbu. Bawang putih mengandung allicin, bahan yang meningkatkan aliran darah ke organ intim.
8. Cokelat
Cokelat mengadung theobromine golongan alkaloid yang cara kerjanya mirip dengan kafein. Cokelat juga diketahui sejak lama menurunkan stress. Phenylethylamine dalam cokelat meningkatkan "perasaan sedang dicintai". Wanita menyukai coklat karena membuat mereka merasa lebih baik, sekarang anda tahu bahwa ada hal ilmiah dibalik kecintaan wanita terhadap cokelat.
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar